January 8, 2009

Target Bikin Hidup Lebih Bergairah

Target. Mendengar kata ini, mungkin ada sebagian orang yang menjadi stres karena belum dapat memenuhi target. Ada juga sebagian orang yang tersenyum karena mereka sudah melampaui target dan tinggal menunggu bonusnya.

Bagaimana dengan Anda? Bagaimana sikap Anda terhadap target? Target memiliki banyak manfaat. Sudahkah Anda menetapkan target? Manfaat apa yang bisa Anda dapatkan dari Target? Simak yang berikut.

Manfaat Target
Untuk memperoleh kebahagiaan, kita harus yakin bahwa kita mempunyai sebuah target. Demikian yang dikatakan oleh Earl Nightingale. Apa saja manfaat target yang membuat hidup kita lebih bergairah? Berikut adalah beberapa manfaat yang bisa kita petik dari penetapan target.
Melihat Masa Depan
Target membuat kita mampu melihat ke masa depan. Dengan target, kita melihat masa depan cerah yang bagaimana yang ingin kita ciptakan dan wujudkan. Semakin jelas gambaran target masa depan tersebut, semakin mudah bagi kita untuk mencari cara, dukungan, dan sarana untuk mewujudkannya.

Mampu Hadapi Kesulitan Masa Kini
Dengan memandang ke masa depan seperti yang dirumuskan dengan jelas dalam target, kita mampu menghadapi berbagai kesulitan masa kini. Hal ini disebabkan karena pandangan kita jauh ke depan, melampaui kesulitan masa kini. Kesulitan masa kini tidak kita lihat sebagai akhir sebuah perjalanan, tetapi bagian dari perjalanan yang harus kita lampaui. Dengan demikian, kita mendapatkan kekuatan ekstra untuk terus melanjutkan perjalanan.

Optimalkan Potensi
Jim Dorman dan John C Maxwell dalam buku mereka Strategi Sukses memasukkan target sebagai salah satu kunci sukses di mana pun kita berada. Menurut Dorman dan Maxwell, target dapat memberikan kepada kita kemampuan mengoptimalkan potensi. Dengan memandang pada target, kita akan mencari segala cara, dan mengoptimalkan segala potensi agar target dapat terwujud dengan lebih cepat dan lebih mudah.

Harapan
Target memberikan kita harapan untuk tetap hidup, tetap bertahan, untuk bangkit dari kekalahan, kegagalan, dan untuk tampil sebagai pemenang. Harapan memberikan kita kekuatan yang sangat dahsyat untuk bertindak dan berjuang. Orang yang memiliki harapan adalah orang yang memiliki hidup yang bermakna. Orang yang memiliki hidup yang bermakna adalah orang yang berbahagia. Jadi target memberikan kita secercah kebahagiaan.

Prioritas
Selain harapan, target juga membantu kita menyusun prioritas. Dengan target, kita diarahkan memilih dan memilah hal-hal yang dapat membantu kita meraih apa yang ingin kita capai. Banyak hal yang bisa kita lakukan, banyak sumber daya yang bisa kita manfaatkan.
Dengan target kita diarahkan memilih kegiatan yang tepat, dipandu untuk memanfaatkan sumber daya yang tepat dengan cara yang optimal. Singkatnya, target membantu kita menyeleksi hal-hal yang terpenting yang bisa kita manfaatkan dan lakukan untuk mencapai yang kita inginkan.

Hasil Kerja
Dengan menetapkan target, kita bisa mengubah fokus tindakan kita dari sekadar melakukan serangkaian kegiatan yang sering kali dilakukan secara berdiri sendiri, menjadi serangkaian kegiatan yang mengarah pada suatu hasil kerja nyata. Jadi, target mengubah kegiatan menjadi hasil. Kita dipandu untuk senantiasa mengarahkan segala kegiatan dan keputusan untuk memberikan hasil kerja nyata.

Bagaimana Tetapkan Target?
Setelah kita mengetahui berbagai jenis manfaat yang bisa kita peroleh dengan menetapkan target, tentunya kita juga ingin tahu, bagaimana kita menetapkan target yang tepat.

Sederhana
Buatlah target yang sederhana. Target yang kompleks akan menyulitkan kita mewujudkannya. Target harus dibuat sesederhana mungkin sehingga mudah untuk kita pahami. Jika target melibatkan suatu tim, kita harus memastikan target tersebut mudah dipahami orang-orang lain dalam satu tim yang dapat bersama-sama mendukung pencapaian target.

Terukur
Selain sederhana dan mudah dimengerti, target juga harus terukur dengan unit ukur yang dipahami dan bisa disepakati bersama. Selain itu, target juga harus dikaitkan dengan waktu pencapaian (jangka pendek ataupun jangka panjang). Target yang terukur akan lebih mudah untuk kita melakukan pemantauan dan evaluasi. Hal ini juga akan memudahkan kita untuk melihat apakah kita sudah mencapai target tersebut, atau sudah sedekat apa kita dengan target.
Untuk target pribadi, bagi seseorang yang ingin mengurangi berat badan, mungkin ia bisa membuat target bahwa di Bulan Desember, ia akan mampu menurunkan 12 kilogram, dengan rincian satu kilogram untuk tiap bulannya.

Praktis
Kriteria lain yang bisa sangat membantu kita untuk mewujudkan target adalah dengan menetapkan target yang praktis. Yang dimaksud dengan praktis adalah yang mempertimbangkan potensi, kondisi, dan sumber daya yang kita miliki. Singkatnya, target yang kita rumuskan haruslah target yang reasonable, yang masuk akal, jangan terlalu tinggi seperti katak merindukan bulan.
Kriteria praktis yang dimaksud di sini juga adalah kriteria yang melibatkan waktu pencapaian. Dengan batasan waktu, kita bisa menetapkan sesuatu yang achievable, dapat dicapai. Seperti contoh orang yang ingin menurunkan berat badan, akan tidak praktis jika orang tersebut menetapkan untuk menurunkan 20 kilo per bulannya, karena hal itu akan sulit, selain berbahaya untuk kesehatan orang tersebut.
Bagaimana dengan Anda? Apakah Anda sudah menentukan target Anda untuk akhir tahun dan tahun depan? Sukses untuk kita semua.

gabriel.gramedia@gmail.com

No comments:

Post a Comment