September 23, 2009

MEKKAH KOTA SUCI, KEKUASAAN, DAN TELADAN IBRAHIM

Judul: MEKKAH KOTA SUCI, KEKUASAAN, DAN TELADAN IBRAHIM
Pengarang: Zuhairi Misrawi
Penerbit: Kompas

Sinopsis:
Mekkah adalah kota suci umat Islam. Didalamnya terdapat Ka’bah yang merupakan kiblat shalat. Di kota inilah, Muhammad SAW, pemimpin besar, Nabi, dan Utusan Tuhan dilahirkan. Dalam sejarah, Mekkah adalah kota yang diperebutkan kekuasaan tersebut dimenangkan oleh mereka yang mempunyai komitmen untuk memelihara dan melindungi Ka’bah.

Puncaknya, Mekkah merupakan salah satu warisan Ibrahim,Ismail,dan Hajar. Ketiga sosok ini telah mengajarkan perihal pentingnya ketauhidan, pengorbanan, dan haji yang dilaksanakan oleh umat Islam hingga saatini.

Buku ini secara lengkap mengisahkan juga tentang kota suci Mekkah Pra-Islam, Mekkah masa Islam dan Mekkah Modern.

Tentang Penulis :
Zuhairi Misrawi lahir 5 februari 1977 di Sumenep di ujung timur pulau Garam, Madura. Alumnus Pondok Pesantren TMI al-Amien Prenduan Sumenep Madura,(1990-1995) pernah menjadi santri Perhimpunan Penghafalan Al-Quran (jam’iyyah) melanjutkan pendidikan tinggi di Departemen Akidah-Filsafat,fakultas Ushuluddin, Universitas Al-Azhar,Kairo,Mesir(1995-2000). Tahun 2005 ia langsung aktif di lembaga kajian dan pengembangan Sumber Daya Manusia sebagai coordinator kajian dan penelitian(2000-2002). Kini aktif sebagai Ketua Moderate Muslim Society,Jakarta.

Reading to improve the quality of life