August 11, 2009

BERANI HUTANG, BERANI SUKSES

Judul: BERANI HUTANG, BERANI SUKSES
Panduan manajemen Hutang

Pengarang: Eka Dharma Pranoto
Penerbit : ANDI

Sinopsis :
“Pak Budi sedang pusing tujuh keliling. Kepalanya terasa dihantam, badai bandang. Sementara kakinya gemetar bak dihajar godam. Dia terus memandangi surat-surat tagihan di atas mejanya. Lembaran putih polos yang tampaknya suci tak bercela itu terus menghantuinya. Dua kali sudah dia didatangi penagih hutang dengan badan kekar bak atlet binaraga.
Sebuah kredit rumah dan motor, disertai sedikit pembelian kecil-kecilan. Lemari es, televise, pakaian bermerek dan kompor. Semuanya kredit. Dan semua harus segera dibayar cicilannya.
Dia ingat bahwa dia telah menuruti saran perencana keuangannya untuk tidak mengambil cicilan kredit melebihi 40% pendapatan bulanannya. Dia menuruti saran itu dan kini dia terlilit hutang.
Ternyata dia lupa memperhitungkan faktor inflasi tahunan…”

Cicilan kredit memang tetap.penghasilan juga tetap. Namun biaya hidup terus bertambah seiring faktor inflasi. Sekarang mungkin kita bisa menyisihkan 40% dari penghasilan, namun bulan depan ternyata sudah tak mampu lagi.

Buku ini ditulis untuk membantu anda memanajemen hutang dengan memperhitungkan semua faktor secermat mungkin, lengkap dengan perancangan rencana keuangan pembayaran hutang beberapa tahun mendatang. Dijelaskan pula bagaimana hutang justru dapat membuat seseorang menjadi makin kaya.

Tentang Penulis :
Lahir pada tanggal 1 Juni 1983 di Yogyakarta. Hobinya menggambar dan mendengar musik. Mendalami dunia computer sejak tahun 2001 hingga sekarang. Bidang yang paling ditekuninya adalah pemrograman dan kecerdasan buatan. Semenjak awal 2006 giat mempelajari dunia ekonomi praktis hingga sekarang.

Pertama kali menulis waktu masih kuliah (Sekitar awal 2005), menulis artikel komputer “SQL injection & Solusinya” yang diterbitkan tabloid PCplus. Buku pertamanya adalah buku pemrograman computer berjudul “The Art of Debugging”. Dan buku keduanya adalah buku panduan ekonomi praktis berjudul “Hidup Kaya Tanpa Bekerja”. Keduanya diterbitkan oleh Penerbit Andi Offset Yogyakarta.

Reading to improve the quality of life